
MTs. Negeri 2 Pontianak menggelar peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW dengan dua kegiatan yang dimulai dari tanggal 30 Januari 2025 sampai tanggal 31 Januari 2025, kegiatan yang dilakukan dihari pertama adalah Lomba Cerdas Cermat Keagamaan sedangkan pada hari kedua diisi dengan Pembagian hadiah untuk pemenang Lomba Cerdas Cermat dan Tausiah yang penuh khidmat yang memberikan pesan inspiratif bagi seluruh peserta didik, guru, dan tenaga kependidikan. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Darul Falah pada hari Jum’at tanggal 31 Januari 2025 pukul 07.30.
Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh salah satu siswa, diikuti dengan sambutan dari Kepala MTs. Negeri 2 Pontianak, Edi setiawan, dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya mengambil hikmah dari peristiwa Isra Mikraj dalam kehidupan sehari-hari.
Tausiah utama disampaikan oleh Ustadz Sholihin HZ, yang mengangkat tema “Meneladani Akhlak Rasulullah dalam Kehidupan Sehari-hari.” Dalam ceramahnya, beliau mengajak para siswa untuk meningkatkan ibadah serta meneladani sifat-sifat mulia Nabi Muhammad SAW, terutama dalam hal kejujuran, disiplin, dan tanggung jawab.
“Isra Mikraj bukan hanya peristiwa perjalanan Rasulullah, tetapi juga momentum bagi kita untuk meningkatkan kualitas iman dan ibadah, terutama dalam menjaga shalat lima waktu sebagai kewajiban utama seorang Muslim,” ujar Sholihin HZ.
Selain tausiah, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan penampilan hadrah siswa MTs. Negeri 2 Pontianak dari ekskul Hadrah, yang semakin menambah semarak acara. Para peserta tampak antusias mengikuti setiap rangkaian acara, dengan harapan peringatan ini dapat membawa keberkahan dan semakin memperkuat keimanan mereka.
Kegiatan peringatan Isra Mikraj di MTs. Negeri 2 Pontianak ini menjadi salah satu upaya dalam membangun karakter religius bagi peserta didik serta mempererat silaturahmi antara seluruh warga madrasah. Dengan penuh semangat, diharapkan nilai-nilai yang terkandung dalam peristiwa Isra Mikraj dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. (Nur Izzaturohmah)